Rabu, 16 November 2011

Prestasi Siswa Kami :) (Part 3)




EVERYONE KNOW YOU NIPPON

みなさんこんにちは (Minasankon'nichiwa)!!
Hello Everybody!

Saya adalah Victor Rahabaw tetapi kamu dapat memanggilku Victor, saya siswa kelas XII IPS
1.Waktu bulan juni tahun 2011 saya pergi ke Negeri Sakura untuk pertukaran pelajar, saya merupakan salah satu siswa terpilih dari Maluku.
Setiap tahun di sekolah kami, ada pertukaran pelajar ke Jepang! Tahun ini dari sekolah kami hanya mengirimkan satu orang yaitu saya, Victor Rahabaw.Selama di jepang saya mengunjungi Tokyo, Kyoto, Osaka, dan kota-kota lainnya disana. Saya bersama siswa-siswa seluruh Indonesia diajari mengenai kebudayaan bangsa jepang dan segala hal yang berkaitan dengan jepang.
Kami sangat kagum karena kedisplinan yang tinggi yang dimiliki oleh masyarakat dijepang dan ketekunnanya. Ada sebuah peristiwa menarik di jepang.Ketika, saya mengunjungi sebuah toko di Tokyo bersama teman saya, saya ketinggalan dompet di took itu. Saya sudah meninggalkan took itu satu jam dan saya teringatakan dompet saya, maka saya berbalik ke toko tersebut. Saya melihat dompet saya masih berada di tempat saya meletakkannya dan tidak bergeser sedikit pun.
Saya menanyakan untuk penjaga took tersebut kenapa hal itu bias terjadi ? Mereka mejelaskan bahwa wisatawan mancanegara akan banyak mengunjungi Jepang bila setiap masyarakat jepang menujukkan budi pekerti yang baik dan memberikan rasa aman bagi wisatawan, maka hanya itulah yang dapat dipromosikan. Saya tersentuh mendengar itu! Maka saya berjanji ketika kembali ketanah air, saya akan berusaha meniru setiap hal baik yang saya pelajari di jepang.
Teman-teman inilah motivasi saya untuk anda semua :咲くことは皆に愛を持っている桜のようになります! (Jadilah seperti bunga sakura yang mekar,membawa cinta untuk setiap orang!)

Prestasi Siswa Kami :) (Part 2)




Kemenangankku di OPSI
Hai…NamakuRatriSopacua, saya siswi di SMA XAVERIUS AMBON kelas XII IPA 2,
Saya akan membagi pengalaman saya tentang kemenangannku di OPSI (OlimpiadePenelitianSiswa Indonesia),
Saya dan kakak Beatrix mengirim naskah penelitian tentang sasilaut di kementrianpendidikan, akan tetapi pada saat pengiriman kakak Beatrix sudah lulus maka bila naskah diterima maka saya harus mempresentasikkannya sendiri,
3 bulan kemudian saya mendapatkan hasil bahwa naskah yang saya kirimkan diterima beserta 99 naskah lainnya, dan untukpenyeleksian naskah kami berhasil mengalahkan 967 naskahlainnya.

Maka saya harus mempersiapkan diri untuk berangkat dan saya ditemani dengan pembimbing saya yaitu Drs. Thomas Lamere, ternyata dari ambon bukan hanya kami  yang berangkat tetapi SMA SIWALIMA pun berhasil tembus maka setelah itu kami mengikuti penyeleksiaan selanjutnya ya itu tahap pameran. Dan bila berhasil maka akan masuk kebabak presentasi. Pada tahap ini kami memamerkan hasil karya penelitian kami di public dan diantara para pengunjung yang mengunjungi kami, ada pun juga parajuri yang menyamar dan akan memberikan penilaian.
Saya sangat bersyukur pada TUHAN karena saya lolos dalam tahap pameran sedangkan teman-teman saya dari SMA SIWALIMA tidak berhasil pada tahap ini, setelah itu saya mempresentasikan hasil penelitian di depan Guru-guru besar dari Universitas Indonesia dan beberapa para ahli dalam bidang sosial, akhirnya kami sangat bersyukur pada TUHAN karena meraih Juara 2 Nasional di bidang Sosial dan Kebudayaan pada Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia.
Motivasi saya untuk teman-teman tetaplah berusaha untuk kreatif dan andalkan TUHAN dalam setiap pekerjaan yang dilakukan dan hormatilah orang tuamu. TERIMAKASIH!

Baju Sekolah Model


Seperti yang kalian sudah ketahui bahwa SMAVER merupakan salah satu sekolah model yang berada di kota ambon..

kelebihan pada sekolah model bukan hanya pada bidang - bidang seperti pelajaran atau yang lain, tapi kita memiliki satu bagian yang menurut kami siswa adalah bagian yang menyenangkan
yaitu baju sekolah model

mw liat penampakan nya ??

ini dia :)

                   
                        Model By : Nanda Nanlohy & Michael Syaranamual
 

Kegiatan Sekolah



Banyak kegiatan yang udh kita buat di sekolah ini
dan menyisakan kenangan yang indah ?

pengen liat gimana asiknya kegiatan kita ?
yuu  kita liat :










Pengembangan Diri Disekolahku



  Pengembangan diri bahasa inggris
Dalam bidang ini, …..hmm,…..cukup menyenangkan. Cara belajar yang bukan menggunakan cara belajar pada umumnya. Seperti yang kita ketahui, yang sangat diperlukan dalam bidang ini, adalah penguasaan vocabulary. dan penguasaan vocab itu, bukan dengan cara hafalan yang seperti kita lakukan saat belajar di kelas biasa. Namun, dengan cara bernyanyi, lagu – lagu barat, dan mencari arti dari kata – kata sukar dari lirk lagu tersebut. Dan hal tersebut akan memperkaya kita akan kata – kata baru.  Selain itu, masih banyak lagi cara belajar unik dalam pengembangan diri di bidang ini…..pokoknya seruh dech…. Dalam pengembangan diri bahasa inggris ini kita dibiasakan untuk berbcara didepan banyak orang, yaitu teman – teman kita…. Dengan cara tersebut, bisa memubuat kita, terutama yang merupakan tipe orang pendiam/pemalu, dapat membiasakan diri untuk berbicara di depan orang lain. Dan hal itu tentunya sangat baik dan bermanfaat.  Selain itu, dalam bidang ini, kami juga mengedakan permaian tebak kata , untuk menambah perbendaharaan kata – kata kita. Pokoknya seru deh,…..kalau kita masuk dalam pengembangan diri dalam bidang bahasa inggris ini, pasti kita akan memperoleh hasil yang baik, dan bermanfaat.
2.       BENGKEL BAHASA
Bengkel bahasa merupakan pengembangan diri yang mengasyikan. Karena, dalam pengembangan diri ini, kita yang berpartisipasi di dalamnya dapat menuangkan ide dan kreativitas kita sebagai siswa yang kreatif. Di begkel bahasa kita dapat belajar mengembangkan bakat kita untuk membuat puisi, drama, pidato, dan lainnya. Dan hal-hal tersebut tentunya menyenangkan. Kita dapat belajar bagaimana caranya membuat suatu karya sastra dengan baik. Saat ini sedang di usahakan untuk dapat membuat majalah dinding besar yang nantinya akan di pajang di sekolah kami, guna untuk memperindah sekolah.
3.       MARCHING BAND
Marcing Band adalah salah satu pengembangan diri tertua di sekolah kami. Marching band ini sudah ada dari jaman orang tua kami sekolah. Dan terus di pertahankan sampai sekarang. Dalam hal ini, kami sempat mewawancarai salah seorang teman kami yang merupakan  salah satu anggota Marching Band, katanya, “Ikut Marching Band itu enak, karena kita tampil dengan membawa nama sekolah. Kita latihannya tiap hari Sabtu di sekolah. Tapi jadwal latihan di perbanyak jika kita mendapat job untuk tampil. Hm, rasanya “wow” banget waktu kita pakai pakaian Marching Band, apalagi saat udah tampil di jalan. Terasa bangga banget.. hehehe.. dan selain itu, Marching Band baik karena dapat menambah pengalaman kita.




PALANG MERAH REMAJA ( PMR )
Palang Merah Remaja (PMR) adalah salah satu pengembangan diri yang juga di gemari di sekolah ini, terutama oleh mereka yang bisa di bilang pencinta alam. Di PMR, para anggotanya di ajar bagaimana cara untuk menyelamatkan orang yang dalam keadaan bahaya. Contohnya, jikalau seorang dalam keadaan terdesak dan terjebak dalam keadaan juram, kami bisa menyelamatkan mereka. Kami juga diajar untuk bisa berenang, memanjat pohon, dan menggunakan tali untuk kepentingan dalam keadaan darurat. Bagaimana cara kita untuk melakukan penyelamatan terbaik dengan iklash. Kita juga di ajar dalam pengembangan diri ini, kami merasa sangan berjasa. Karena, kami bisa membantu menyelamatkan orang lain. Kami diajar untuk bisa menggunakan alat – alat P3K agar kami juga bisa mengobati prang yang mengalami kecelakaan. Kami juga sering melakukan camping, untuk melatih kami melaksaakan yang telah kami pelajari disekolah. Kami sangat merasa senang dan sangat megasyikan. Karena melatih diri kita untuk lebih berani menghadapi tantangan.
5.       KARYA ILMIAH REMAJA (KIR)
Dalam bidang ini, kami banyak mengadakan pelajaran – pelajaran yang mengenai  science. kami belajar cara membuat penelitian yang baik, kami belajar cara menulis dengan baik, mengenai karya tulis ilmiah yang sering dilombahkan dimana – mana. dalam beberapa tahun terakhir ini, kami sering mengikuti lomba. Baik karya tulis ilmiah maupun penelitian ilmiah. Dan juga melalui lomba – lomba tersebut, kami sering mendapatkan juara – juara, baik tingkat daerah maupun tingkat nasional. Contohnya ;
·         Isty, Dian, dan Maria yang mendapatkan harapan 3 Lomba Karya Tulis Ilmiah (KIR) tingkat Nasional yang berlangsung di Surabaya (Universitas Ubaya)
·         Ratri sopacua yang mendapatkan  juara 2  dalam olimpiade penelitian siswa Indonesia (OPSI) di Jakarta .
Dengan berhasilnya mereka, kami merasa bahwa kami juga harus bisa. Oleh karena itu, kami merasa terdorong dan ingin terus berkarya dalam mencapai kesuksesan.
6.       Olimpiade MIPA
X-SCHOOL ini, mengajarkan kita untuk mengembangkan bakat dan minat kita sebagai siswa dalam bidang MIPA (MATEMATIKA, KIMIA, FISIKA, BIOLOGI) terlebih khusus kami anak – anak IPA selain mendapat pelajaran di kelas biasa, kami juga mendapatkan pelajaran tambahan pada X-SCHOOL ini. Tapi, sayangnya X-SCHOOL ini baru di buka, oleh karena itu kami belum bisa mengembangkan bakat kami dalam bidang ini, kami belum bisa mengikuti lomba – lomba dan memberikan kebanggaan bagi sekolah kami. Tetapi, meskipun X-school ini baru di buka, peminat yang ingin mengikuti X-School ini sangatlah banyak.
7.       CHEERS
Cheers merupakan salah satu pengembangan diri yang banyak di gemari oleh cewek-cewek di sekolah kami. Menurut salah satu anggota cheers, kegiatan ini sangat menantang nyali kita untuk tampil di depan orang banyak. Dalam pengembangan diri di bidang cheers ini, kami diajarkan untuk mengetahui gerakan – gerakan yang baik yang bisa menyenangkan orang lain. Kami mendapatkan banyak pelajaran dalam pengembangan diri ini. Selain menantang kita untuk bisa bergoyang di depan umum, juga menantang nyali kami untuk membuat formasi susunan yang dapat membawa dampak bagi kaki. Tetapi, dengan kegiatan ini, membuat kami merasa bangga. Karena membawa nama sekolah dengan tampil di acara – acara tertentu. Seperti yang biasa kami ikuti yaitu kegiatan kegiatan basket yang sering dilaksanakan seperti  SMAVER CUP, dan juga lomba – lomba basket yang diadakan telkomsel, dan pihak – pihak lainnya. Kami sering membuka acara – acara tersebut dengan atraksi cheers kami. Kami sering menyemangati anak – anak basket, pokoknya seruh dech… semua merasa bahagia ,elihat kami, dengan menggunakan pakaian veminime layaknya artis…heheheheheheee….
8.       Basket ball
Pengembangan diri yang sangat diminati oleh anak – anak lelaki disekolah kami. Kebanyakan anak – anak lekaki mengikuti pengembangan diri ini, mereka sering mengikuti lomba – lomba yang sangat banyak. Bahkan sekolah telah membuka turnamen setiap tahun d SMA XAVERIUS yang biasa disebut dengan SMAVER CUP. Kegiatan SMAVER CUP ini sudah dilaksanakan dalam 4 tahun berjalan ini. Banyak pengalaman yang mereka dapatkan dengan mengikuti kegiatan ini. Anak – anak basket mendapatkan gelar yang sangat baik dan berguna bagi  pengembangan bakat mereka. Sekalian untuk berolahraga dan kelebihan mereka.
9.       Ekonomi  akuntasi
Pada pengembangan diri akuntasi ini, kami diajarkan untuk bagaimana mempelajari akuntasi  dengan baik. Bagaimana menentukan debet dari sebuah keuangan Negara dan sebagainya. Mereka diajarkan dengan baik agar menjadikan pengetahuan lebih bertambah dan lebih berkembang dalam segala hal. Mereka yang mengikuti pengembangan diri tersebut siap dipekerjakan di mana saja yang menyangkut dengan ekonomi. Baik sekretaris, pegawai bank, dan lain sebagainya. Bagi setiap pihak yang ingin mencari pegawai yang baik silaan hubungi SMA XAVERIUS. Karena, SMA XAVERIUS menyediakan anak – anak yang baik, yang bias berguna bagi kehidupan.
10.   Pencak silat
Pada pengembangan diri ini, mereka d.iajarkan untuk menjadi anak – anak  yang kuat, yang bisa . membela diri dari orang lain. Mereka telah mengikuti beberapa kejuaraan tetapi sayangnya mereka belum beruntung. Tetapi, pengembangan diri ini sangat diminati oleh banyak anak – anak karena melatih diri mereka  untuk bias bertahan dalam keadaan apapun.
11.   Paduan suara
Dalam paduan suara yang terlibat adalah anak – anak yang memiliki suara yang baik, yang akan dikembangkan dan akan di pamerkan dalam berbagai kegiatan yang di laksanakan dalam sekolah maupun di luar sekolah. Kegiatan tersebut sering berlangsung saat mereka MISA digereja maupun lainnya. Hal yang sangat membanggakan bagi sekolah kami ini, yaitu banyak siswa yang mengikuti pengembangan diri ini yang terpilih mewakili kota AMBON untuk menjadi anggota paduan suara di ISTANA NEGARA. Selalu yang mewakili adalah anak – anak XAVERIUS, karena melalui pengembangan diri paduan suara ini. Mereka diajarkan untuk bisa membaca not - not baik notasi angka maupun notasi balok. Contoh yang mewakili SMA XAVERIUS untuk menjadi anggota paduan suara di ISTANA NEGARA yaitu;
·         Rinneke Florensca Melsadalam,
·         Firnanda Jessica Nanlohy.

4.       

Prestasi Siswa Kami :) (Part 1)


Hongkong….. Singapura……. I’m coming!

Zarens, itulahaku.
Hai, semua! Aku merupakan duta telkomsel dari Maluku, kali ini aku akan menjelaskan tetangapa yang kuraih bersamaTelkomsel.
Tapi sebelumnya, aku akan memperkenalkan diri terlebih dahulu, aku siswa kelas XI IPA di SMA XAVERIUS AMBON. Aku menjadi dutaTelkomsel saat aku kelas satu (X), lalu beberapa bulan yang lalu aku diberitahu oleh telkomsel bahwa, ada Home Stay Singapura and Hongkong dimana hanya dipilihsatu orang saja dari seluruh Maluku dengan persyaratan harus menghabiskan pulsa lebih dari  50 ribu/bulan dan harus menjadi member Telkomsel School Community (TSC). Aku berusaha memenuhi semua persyaratan yang ada dan didukung oleh doa. Setelah beberapa bulan kemudian aku mendengar hasil bahwa aku terpilih, perasaanku saat itu sangat senang dan bersyukur pada TUHAN dan aku berjanji aku akan berusaha memperkenalkan Maluku dengan baik selama aku Home Stay di sana. Teman-teman sebelum mengakhiri pembicaraan ini aku akan member motivasi yaitu Tetap berdo dan berusaha dan jangan pernah menyerah, karena meskipun kita gagal tetapi sebuah kegagalan adalh awal untuk menuju kesebuah kesuksesan. Terimakasih TELKOMSEL untuk kesempatan yang diberikan



Selasa, 15 November 2011

Rempah - Rempah Asli Maluku ( Cengkih & Pala )

Pala
Pala (Myristica fragrans) merupakan tumbuhan berupa pohon yang berasal dari kepulauan Banda, Maluku. Akibat nilainya yang tinggi sebagai rempah-rempah, buah dan biji pala telah menjadi komoditi perdagangan yang penting sejak masa Romawi. Pala disebut-sebut dalam ensiklopedia karya Plinius "Si Tua". Semenjak zaman eksplorasi Eropa pala tersebar luas di daerah tropika lain seperti Mauritius dan Karibia (Pulau Grenada). Istilah pala juga dipakai untuk biji pala yang diperdagangkan.
Tumbuhan ini berumah dua (dioecious) sehingga dikenal pohon jantan dan pohon betina. Daunnya berbentuk elips langsing. Buahnya berbentuk lonjong seperti lemon, berwarna kuning, berdaging dan beraroma khas karena mengandung minyak atsiri pada daging buahnya. Bila masak, kulit dan daging buah membuka dan biji akan terlihat terbungkus fuli yang berwarna merah. Satu buah menghasilkan satu biji berwarna coklat.
Pala dipanen biji, salut bijinya (arillus), dan daging buahnya. Dalam perdagangan, salut biji pala dinamakan fuli, atau dalam bahasa Inggris disebut mace, dalam istilah farmasi disebut myristicae arillus atau macis). Daging buah pala dinamakan myristicae fructus cortex. Panen pertama dilakukan 7 sampai 9 tahun setelah pohonnya ditanam dan mencapai kemampuan produksi maksimum setelah 25 tahun. Tumbuhnya dapat mencapai 20m dan usianya bisa mencapai ratusan tahun.
Sebelum dipasarkan, biji dijemur hingga kering setelah dipisah dari fulinya. Pengeringan ini memakan waktu enam sampai delapan minggu. Bagian dalam biji akan menyusut dalam proses ini dan akan terdengar bila biji digoyangkan. Cangkang biji akan pecah dan bagian dalam biji dijual sebagai pala.
Biji pala mengandung minyak atsiri 7-14%. Bubuk pala dipakai sebagai penyedap untuk roti atau kue, puding, saus, sayuran, dan minuman penyegar (seperti eggnog). Minyaknya juga dipakai sebagai campuran parfum atau sabun.







Cengkih
Cengkih
Cengkih (Syzygium aromaticum, syn. Eugenia aromaticum), dalam bahasa Inggris disebut cloves, adalah tangkai bunga kering beraroma dari keluarga pohon Myrtaceae. Cengkih adalah tanaman asli Indonesia, banyak digunakan sebagai bumbu masakan pedas di negara-negara Eropa, dan sebagai bahan utama rokok kretek khas Indonesia. Cengkih ditanam terutama di Indonesia (Kepulauan Banda) dan Madagaskar; selain itu juga dibudidayakan di Zanzibar, India, dan Sri Lanka.

Pemerian
Pohon cengkih merupakan tanaman tahunan yang dapat tumbuh dengan tinggi 10-20 m, mempunyai daun berbentuk lonjong yang berbunga pada pucuk-pucuknya. Tangkai buah pada awalnya berwarna hijau, dan berwarna merah jika bunga sudah mekar. Cengkih akan dipanen jika sudah mencapai panjang 1,5-2 cm.
Penggunaan
Cengkih dapat digunakan sebagai bumbu, baik dalam bentuknya yang utuh atau sebagai bubuk. Bumbu ini digunakan di Eropa dan Asia. Terutama di Indonesia, cengkih digunakan sebagai bahan rokok kretek. Cengkih juga digunakan sebagai bahan dupa di Republik Rakyat Cina dan Jepang. Minyak cengkih digunakan di aromaterapi dan juga untuk mengobati sakit gigi. Daun cengkih kering yang ditumbuk halus dapat digunakan sebagai pestisida nabati dan efektif untuk mengendalikan penyakit busuk batang Fusarium dengan memberikan 50-100 gram daun cengkih kering per tanaman[1].
Sejarah cengkih
Pada abad yang keempat, pemimpin Dinasti Han dari Tiongkok memerintahkan setiap orang yang mendekatinya untuk sebelumnya menguyah cengkih, agar harumlah napasnya. Cengkih, pala dan merica sangatlah mahal di zaman Romawi. Cengkih menjadi bahan tukar menukar oleh bangsa Arab di abad pertengahan. Pada akhir abad ke-15, orang Portugis mengambil alih jalan tukar menukar di Laut India. Bersama itu diambil alih juga perdagangan cengkih dengan perjanjian Tordesillas dengan Spanyol, selain itu juga dengan perjanjian dengan sultanTernate. Orang Portugis membawa banyak cengkih yang mereka peroleh dari kepulauan Maluku ke Eropa. Pada saat itu harga 1 kg cengkih sama dengan harga 7 gram emas.
Perdagangan cengkih akhirnya didominasi oleh orang Belanda pada abad ke-17. Dengan susah payah orang Prancis berhasil membudayakan pohon Cengkih di Mauritius pada tahun 1770. Akhirnya cengkih dibudayakan di Guyana, Brasilia dan Zanzibar.
Pada abad ke-17 dan ke-18 di Inggris harga cengkih sama dengan harga emas karena tingginya biaya impor. Sebab cengkih disana dijadikan salah satu bahan makanan yang sangat berkhasiat bagi warga dan sekitarnya yang mengonsumsi tanaman cengkih tersebut. Sampai sekarang cengkih menjadi salah satu bahan yang diekspor ke luar negeri.
Pohon cengkih yang dianggap tertua yang masih hidup terdapat di Kelurahan Tongole, Kecamatan Ternate Tengah, sekitar 6 km dari pusat kota Ternate. Poho yang disebut sebagai Cengkih Afo ini berumur 416 tahun, tinggi 36,60 m, berdiameter 198 m, dan keliling batang 4,26
Kandungan bahan aktif dalam bunga dan buah cengkih
Minyak esensial dari cengkih mempunyai fungsi anestetik dan antimikrobial. Minyak cengkih sering digunakan untuk menghilangkan bau napas dan untuk menghilangkan sakit gigi. Zat yang terkandung dalam cengkih yang bernama eugenol, digunakan dokter gigi untuk menenangkan saraf gigi. Minyak cengkih juga digunakan dalam campuran tradisional chōjiyu (1% minyak cengkih dalam minyak mineral; "chōji" berarti cengkih; "yu" berarti minyak) dan digunakan oleh orang Jepang untuk merawat permukaan pedang mereka.

Berikut penampakkan nya :


Budaya Maluku ( Bambu Gila )

 Seperti Teman" Tauu , Malukuu Jugaa mempunyai Banyak Sekali Keanekaragaman dalam budayaa
 seperti :

TARI KATREJI

Tarian ini adalah suatu tarian pergaulan masyarakat Maluku yang biasanya digelarkan pada acara-acara negeri / desa berkaitan dengan upacara-upacara pelantikan Raja / Kepala Desa, atau pada acara-acara ramah tamah masyarakat negeri/desa dengan tamu kehormatan yang hadir di negeri/desa-nya.Dari pendekatan sejarah, tarian ini merupakan suatu  AKULTURASI  dari budaya Eropa (Portugis dan Belanda) dengan budaya Maluku.Hal ini lebih nampak pada setiap aba-aba dalam perubahan pola lantai dan gerak yang masih menggunakan bahasa Portugis dan Belanda sebagai suatu proses BILINGUALISME.Dalam perkembangannya tarian ini kemudian menjadi tarian rakyat yang hampir setiap saat digelarkan pada acara-acara pesta rakyat,  baik yang dilaksanakan pada saat hajatan keluarga, maupun negeri/desa, yang menggambarkan suasana suka cita, kegembiraan seluruh masyarakat.Tarian ini diiringi alat musik biola, suling bambu, ukulele, karakas, guitar, tifa dan bas gitar, dengan pola rithm musik barat (Eropa) yang lebih menonjol. Tarian ini masih tetap hidup dan digemari oleh masyarakat  Maluku  sampai sekarang



Bambu Gilaa
Bambu Gila adalah permainan rakyat dari warga Maluku.

Permainan ini melibatkan kekuatan supranatural untuk menjalankannya, walaupun tidak diperlukan ritual tertentu. Sebatang bambu dipegang oleh beberapa orang, lalu oleh seorang dukun bambu ini diberi mantera. Lama-kelamaan bambu ini terasa berat hingga orang-orang yang memegangnya berjatuhan ke tanah. Tidak hanya berat, bambu ini bergoyang ke kanan dan ke kiri mengikuti alunan musik. Pelaksanaannya biasanya diiringi dengan musik perkusi.

Cara Pendaftaran TSC ( Telkomsel School Community )


Hei sobat - sobat ,,
kalau kalian emang anak sma xaverius

Udah gabung belum ? Di TSC sekolah kita ??

Kalo belum daftar yuuu

caranya gampang dan banyak banget ke untungan nya lo :)

Gini Caranya :
1. Pasti kamu harus punya HandPhone
2. Kamu harus pake kartu perdana telkomsel
3. Terus kamu ketik sms seperti ini :  SEKOLAH (spasi) KODE ID Kirim ke : 2323
4. Bingung kodenya apa ? saya akan beritahu 300816432

So ?? Mudah kan ?? gak ribet dan banyak keuntungan :)

daftar  yuuu !!!


Informasi Sekolah




  SMA Model SKM-PBKL-PSB adalah SMA yang telah memenuhi/hampir memenuhi 8 (delapan) SNP, menyelenggarakan Pendidikan Berbasis Keunggulan Lokal (PBKL), dan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dalam proses pembelajaran dan manajemen sekolah. SMA Model SKM-PBKL-PSB bukan pengkategorian SMA tetapi merupakan strategi pembinaan untuk melaksanakan dan memenuhi SNP.

Model merupakan SMA yang dinilai mempunyai potensi dan kemampuan sebagai prototype Sekolah Kategori Mandiri yang menyelenggarakan PBKL dan memanfaatkan TIK dalam pembelajaran dan manajemen sekolah. Pengintegrasian PBKL pada SMA Model tersebut merupakan bagian dari upaya untuk mewujudkan dan menunjukkan model penyelenggaraan PBKL. Sedangkan pemanfaatan TIK di sekolah dalam bentuk Pusat Sumber Belajar (PSB) merupakan model TIK untuk pembelajaran dan manajemen sekolah. Keterkaitan 8 SNP, PBKL dan PSB dalam pengertian SMA Model SKM-PBKL-PSB dapat dijelaskan dalam gambar berikut ini.   








Gambar 2. Komponen SMA Model SKM-PBKL-PSB



Keberadaan SMA Model SKM-PBKL-PSB sangat diperlukan sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan di SMA melalui pemenuhan standar minimal pendidikan. Oleh karena itu dalam pelaksanaanya SMA Model SKM-PBKL-PSB harus mendapat dukungan internal sekolah dan menggali dukungan dari pemangku kepentingan lainnya. 


Selain ituu , Sma xaverius atau biasa disebut SMAVER jugaa mempunyai berbagai ajang kompetisi yang dilakukan setiap tahunnya salah satunya adalah kompetisi basket antara sma se kota ambon ,,, yg Disponsori tekomsel Sendiri

Berikut adalah Fotonya :) 



 
Walaupun Dalam Persaingan Tapi Tetap Kekerabatan diutamakan :) 










Seruuu Khann :)
hahaha , yhaa Begitulah Yang dinamakan Dengan Salah Satu Sekolah Model Terbaik Di Kota Ambon :)
SMAVER IS THE BEST ,,,